Cara Menonaktifkan Autoplay Video Youtube

Do you want to share?

Do you like this story?

CARI DISINI - Bagaimana Cara Menonaktifkan Autoplay Video YouTube, inilah bahasan kita kali ini yaitu tentang YouTube. Sebagai maniak YouTube terkadang kita merasa terganggu ketika video YouTube otomatis berjalan dengan sendirinya. kadang-kadang kita menginginkan membuka lebih dari satu video pada saat yang sama dan membiarkan video memuat terlebih dahulu dan kemudian kita memutarnya.Dalam artikel ini saya akan coba jelaskan Cara mengatasi Autoplay Video Youtube pada sebagian besar Browser yang sering digunakan dengan menggunakan ektensi dan pengaturan berbeda, Berikut ini Caranya:

Jika anda pengguna browser Chrome, silahkan masuk ke Stop Autoplay For Youtube kemudian install dengan klik "ADD TO CHROME".


Setelah instalasi selesai, silahkan anda buka Video Youtube dari browser Chrome dan Anda akan melihat bagaimana Video YouTube tidak akan berjalan sebelum selesai memuat secara penuh.

Video Youtube akan memuat dan berjalan sesuai keinginan kita.
Jika anda menginginkan kontrol di tangan anda ketika video hanya bisa berjalan ketika anda inginkan, silahkan ikuti petunjuk berikut ini. cara ini bisa diterapkan untuk Browser Chrome dan Opera.

1. Opera
Untuk Opera, silahkan anda menuju Preferences.


Kemudian klik pada Tab Advanced (1) selanjutnya klik pada bagian Content (2) di sebelah kiri. Tahap akhir silahkan centang "Enable plug-ins only on demand" kemudian klik OK.

2. Chrome
Jika anda menggunakan Browser Chrome, silahkan masukan tautan ini chrome://chrome/settings/content pada address bar. setelah muncul halaman Settings kemudian cari pada bagian Plug-ins dan ganti pengaturannya dengan klik pada bagian Click to play. Dengan pengaturan ini setiap kali anda membuka Video Youtube tidak akan otomatis memuat dan berjalan sampai anda mengklik tombol Play.


3. Firefox
Untuk pengaturan Browser Firefox, silahkan klik dan install Add-on Tubestop.

Setelah instalasi selesai, semua video tidak akan diputar atau dimuat, sampai Anda klik pada link di layar video seperti gambar dibawah ini.


Haris Permana [Hape]

YOU MIGHT ALSO LIKE

Advertisements

Advertisements